Daftar di PayPal, lalu mulai terima pembayaran menggunakan kartu kredit secara instan.

25 Juli 2009

Generasi Baru Opera 10 Beta 2

Versi terbaru browser Opera telah lahir. Berkodekan nama Peregrine, rilis Opera 10 Beta 2 ini diindikasikan bakal menjadi kemunculan Opera 10 Release Candidate (RC) di masa depan.

Apabila membandingkan dengan Opera 10 Beta 1, tidak ada perbedaan berarti pada Opera 10 beta 2 ini. Yang membedakan hanyalah antarmuka visual yang lebih ciamik, pun terdapat tombol "Synchronize Operas" pada bagian bawah Dials. Tak hanya itu, Opera 10 Beta 2 ini mengusung icon anyar dengan warna tab baru yang dapat terintegrasi dengan skin browser. Feature lain, seperti Error pages, About page, Config page dan sebagainya justru mengalami perubahan.

Di samping itu, Opera juga telah menghapus feature Opera Unite dari browser Opera 10 Beta 2 ini, yang sebelumnya juga terdapat di Beta 1. Lewat pengujian Acid 3, Opera 10 Beta 2 ini juga memiliki dinal score 100/100.

Tambahan lain pada Opera 10 Beta 2 diantaranya icon peringatan Opera Turbo, peringatan dan advice mengapa file dictionaries.xml sering menghilang dari update otomatis. Terdapat pula icon-icon baru lainnya seperti DOM Console, Who is, Send File, Spell Check, Authormode dan Usermode, serta Password Manager.

Mengusung kapasitas Installer 6,7 MB, browser Opera 10 Beta 2 ini dapat diunduh secara bebas. Besutan anyar Opera ini nantinya akan kompatibel berjalan pada sistem operasi Windows, Linux, Mac OS X, Unix dan platform lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentar anda, komentar anda akan saya tampilkan setelah saya online, terima kasih.